Widget HTML #1

4 Penyebab Baterai Ponsel Tidak Bisa Penuh Saat Dicas

4 Penyebab Baterai Ponsel Tidak Bisa Penuh Saat Dicas

4 Penyebab Baterai Ponsel Tidak Bisa Penuh Saat Dicas -  Rasanya sudah cukup banyak saya membahas di blog ini seputar baterai smartphone. Beberapa kali kita membahasnya, akan tetapi masih ada hal yang mungkin belum saya jelaskan.

Terutama soal kasus yang akan kita bahas pada artikel kali ini, yaitu baterai smartphone tidak bisa penuh saat dicas. Mungkin kasus ini pernah terjadi dari beberapa agan hingga agan harus masuk kedalam artikel kali ini, hehe.

Baterai memang suatu komponen yang lumayan penting pada sebuah smartphone. Karena jikalau tidak ada baterai, maka kita tidak dapat menghidupkan smartphone kita dan memakainya seperti biasa.


Maka sebagai seorang pengguna smartphone android, paling tidak kita harus lebih paham mengenai cara merawat dari tiap komponen smartphone kita. Agar terhindari dari hal-hal yang kurang baik terhadap smartphone kita.

Untuk itu, disini saya akan memberikan beberapa penyebab mengenai kasus dimana saat kita mencharge smartphone kita, tetapi tidak bisa penuh daya nya. Oke daripada banyak basa-basi langsung saja kita ke inti pembahasan.

4 Penyebab Baterai Smartphone Tidak Bisa Penuh Ketika Dicas

1. Baterai Bocor

Penyebab yang pertama bisa jadi karena baterai smartphone kita bocor. Mungkin karena kita terlalu memaksa baterai seperti sering memakai smartphone saat sedang dicas, dan juga sering mencabut charge padahal belum lama dicolokan ke smartphone.

2. Baterai Sudah Lemah

Penyebab kedua adalah baterai memang sudah lemah. Biasanya karena usia smartphone sudah cukup lama dan memang pada hakikatnya sudah perlu diganti dengan smartphone yang baru.

3. Chargeran Rusak

Penyebab selanjutnya ialah karena chargeran nya rusak, terutama pada bagian kabel. Bisa jadi karena chargeran tersebut rusak, jadi daya yang masuk kedalam smartphone jadi tidak maksimal. Ini juga bisa menyebabkan smartphone menjadi rusak.


4. Port USB Konslet

Penyebab selanjutnya ialah karena port USB (lubang charger) konslet, entah terkena air atau lainnya. Pastikan sebelum mencharge smartphone, smartphone ataupun kabel charge tidak dalam keadaan basah.


Oke sekian dulu untuk artikel kali ini semoga bermanfaat bagi agan-agan semua. Silahkan berikan kritik maupun saran di kolom komentar agar saya bisa terus memberikan artikel-artikel menarik dan juga bermanfaat.

Juga komentar-komentar saran dan kritik agan adalah motivasi saya agar terus bisa mengembangkan website ini menjadi lebih baik kedepannya. Saya pamit undur diri dan sampai berjumpa di artikel selanjutnya ya!.

Posting Komentar untuk "4 Penyebab Baterai Ponsel Tidak Bisa Penuh Saat Dicas"