Karena kita tidak lepas dari yang namanya "uang". Dengan uang kita bisa membeli apa saja yang kita butuhkan dan kita inginkan. Maka dari itu kita harus bekerja supaya mendapatkan uang. Dan itulah tujuan utama (dari mayoritas para pencari kerja) ketika hendak mencari pekerjaan.
Dan pada zaman modern sekarang ini, kita sudah ada di era dimana semua bisa kita akses secara online, begitupun ketika kita hendak mencari pekerjaan.
Memang bisa?, melamar kerja secara online?
Tentu saja bisa. Banyak sekali website yang menyediakan lowongan kerja dan kita dapat melamar langsung lewat website tersebut. Sebut saja LinkedIn, Jobs.id, dsb.
Jadi bagi kamu semua para jobseeker, manfaatkan lah internet sebagai pembantu kamu dalam mencari kerja sekalipun. Jadi jangan gunakan internet sebagai pengakses hiburan atau sosial media saja, tetapi untuk kamu yang sedang mencari kerja juga bisa kok!.
Apakah aman ketika melamar suatu pekerjaan secara online?
Sebenarnya ada plus serta minusnya ketika kita melamar pekerjaan secara online. Nah maka dari itu, disini saya akan memberikan 5 tips untuk teman-teman jobseeker semua ketika hendak mencari lowongan pekerjaan secara online.
Berikut tips nya :
5 Tips Untuk Para Pencari Kerja di Internet/Online
1. Cari lowongan kerja di website/platform ternama
Yang pertama adalah agan bisa mencari lowongan pekerjaan tersebut lewat website atau platform ternama. Contoh, agan bisa gunakan website LinkedIn dan melamar langsung lewat website tersebut. Agan juga bisa mendownload aplikasi LinkedIn di smartphone yang agan miliki.
Kenapa harus di website/platform yang ternama?, supaya JELAS dan tidak meminimalisir indikasi penipuan ketika hendak mencari lowongan pekerjaan.
2. Cari Lowongan Kerja Dengan Informasi yang Jelas dan Masuk Akal
Yang kedua adalah agan harus mencari lowongan kerja yang deskripsi nya jelas dan masuk akal. Contoh, ada sebuah lowongan pekerjaan dengan jabatan sebagai Office Boy namun gaji yang didapat dalam 1 bulan bisa melebihi gaji dari seorang Manager, nah agan harus menghindari itu.
Atau agan bisa research/cari tau terlebih dahulu seputar gaji dari jabatan yang hendak agan ingin lamar. Setelah itu agan bisa cari tau dulu perusahaan yang mengeluarkan lowongan kerja tersebut. Jika memang benar ada lowongan pekerjaan di perusahaan tersebut, tidak ada salahnya agan melamar.
Tapi lagi-lagi pastikan bahwa agan sudah research secara jauh dan matang terhadap lowongan kerja dan perusahaan nya tersebut supaya agan tidak mendapat zonk.
3. Hindari Lowongan Kerja yang Menonaktifkan Menu Komentar
Ini terjadi di beberapa platform seperti facebook yang memberikan fitur lowongan kerja. Biasanya hal ini terjadi di grup-grup para pencari kerja, dengan memberikan informasi seputar lowongan kerja yang begitu menggiurkan, hanya saja kolom komentar untuk berdiskusi dimatikan.
Jadi agan-agan tidak bisa tau tentang diskusi orang lain terhadap lowongan kerja tersebut. Maka ada baiknya agan hindari saja.
4. Hindari Lowongan Pekerjaan yang Meminta Bayaran Sebelum Diterima oleh Perusahaan Tersebut
Yang selanjutnya adalah, agan harus hindari lowongan kerja yang meminta bayaran berapapun sebelum agan benar-benar diterima oleh perusahaan tempat agan melamar. Hal ini biasanya sudah pasti adalah penipuan.
Hal ini saya sendiri yang merasakan, bahwa kita diminta membayar sejumlah uang untuk membuat kartu identitas karyawan, atau untuk baju seragam, atau untuk apapun, maka JANGAN BERIKAN!. Jika kamu memaksa untuk memberikan uang tersebut, yasudah kamu harus tanggung sendiri konsekuensinya.
5. Jangan Serahkan Foto Diri Sambil Memegang Identitas Pribadi
"Loh berarti tidak boleh serahkan CV dong?, kan di CV ada identitas pribadi kita", Yang dimaksud pada point nomor 5 ini adalah ketika lowongan kerja tersebut meminta kamu untuk memfoto diri dan memegang KTP, serta KK.
Hal ini dapat membuat identitas agan-agan dapat dijual kepada orang-orang yang hendak berbuat jahat. Atau digunakan sebagai salah satu syarat peminjaman uang online di aplikasi-aplikasi tertentu. Nanti agan akan dikejar-kejar oleh pihak peminjam meskipun agan tidak merasa bahwa agan meminjam uang dari aplikasi itu.
Hal ini sudah sangat banyak terjadi kepada orang-orang, khususnya mereka yang masih sangat awam. Jadi bagi agan-agan yang memang sudah mengerti berkat artikel kali ini, harus lebih extra hati-hati ketika ada yang meminta identitas pribadi agan apapun bentuknya.
*Baca juga : 5 Tips Menghindari Lowongan Kerja Palsu di Internet
Penutup
Semoga dengan artikel kali ini, agan-agan semua bisa lebih extra hati-hati dan juga lebih memilih dan memilah lowongan kerja yang hendak agan-agan lamar di internet.
Oke sekian dulu untuk artikel kali ini semoga bermanfaat bagi agan-agan semua. Silahkan berikan kritik maupun saran di kolom komentar agar saya bisa terus memberikan artikel-artikel menarik dan juga bermanfaat.
Juga komentar-komentar saran dan kritik agan adalah motivasi saya agar terus bisa mengembangkan website ini menjadi lebih baik kedepannya. Saya pamit undur diri dan sampai berjumpa di artikel selanjutnya ya!.
Posting Komentar