Widget HTML #1

Tips Untuk Mentranslate Sebuah Dokumen Agar Lebih Akurat

Tips Untuk Mentranslate Sebuah Dokumen Agar Lebih Akurat

Tips Untuk Mentranslate Sebuah Dokumen Agar Lebih Akurat -  Untuk teman-teman yang sedang berkuliah, pasti pernah mendapatkan tugas dari dosen nya untuk mentranslate sebuah dokumen (entah dari Bahasa Indonesia ke Bahasa Inggris, atau sebaliknya).

Beberapa teman terdekat saya beberapa kali menanyakan kepada saya seputar pertanyaan ini, bagaimana caranya agar kita bisa mentranslate dokumen akan tetapi hasil translate nya itu lebih akurat.

Karena jika agan-agan menggunakan Google Translate, yang seperti kita tau biasanya hasilnya tidak terlalu akurat. Bahkan banyak sekali kata-kata tau kalimat yang menjadi "rancu" ketika kita translate menggunakan Google Translate.


Oleh karena itu, saya mencoba beberapa menggali informasi dan saya dapatkan informasinya. Dan pada kesempatan kali ini saya akan memberikan sebuah tutorial singkat untuk menjawab pertanyaan agan-agan yang membutuhkan translate dokumen lebih akurat dari Google Translate.

Oke daripada banyak basa-basi langsung saja kita ke inti pembahasan nya :

Cara Mentranslate Dokumen Agar Hasilnya Lebih Akurat

1. Buka Google Docs

Tips Untuk Mentranslate Sebuah Dokumen Agar Lebih Akurat

Yang pertama-tama silahkan agan buka atau akses Google Docs. Disini kita akan menfaatkan website Google Docs dari Google untuk mentranslate dokumen kita. Setelah masuk ke Google Docs, pada tampilan awal silahkan klik bagian "Kosong" (seperti contoh pada gambar diatas).

2. Buka File

Tips Untuk Mentranslate Sebuah Dokumen Agar Lebih Akurat

Tips Untuk Mentranslate Sebuah Dokumen Agar Lebih Akurat

Setelah itu agan klik "file" dan pilih "buka" (atau agan bisa tekan langsung Ctrl + O). Setelah itu pilih menu bagian upload dan silahkan agan upload terlebih dahulu file nya.

Sebenarnya ada 2 cara, agan bisa langsung copy dan paste isi file nya kedalam Google Docs, tetapi saya sarankan kepada agan-agan untuk mengupload file nya saja.

3. Terjemahkan

Tips Untuk Mentranslate Sebuah Dokumen Agar Lebih Akurat

Tips Untuk Mentranslate Sebuah Dokumen Agar Lebih Akurat

Setelah selesai mengupload file dokumen nya, agan klik pada menu "alat" lalu pilih "terjemahkan dokumen". Disini agan bisa memilih untuk mentranslate dengan bahasa apapun, jika sudah memilih agan tinggal menekan tombol "Terjemahkan".


4. Selesai dan Download

Tips Untuk Mentranslate Sebuah Dokumen Agar Lebih Akurat

Jika sudah diterjemahkan, agan bisa pilih menu "file" lalu klik "download", agan bisa memilih dalam format apa file nya akan disimpan.

Cukup mudah bukan?, cara ini juga bisa dilakukan lewat smartphone agan masing-masing ya. Caranya sama, mungkin hanya tampilan nya saja yang berbeda.


Oke sekian dulu untuk artikel kali ini semoga bermanfaat bagi agan-agan semua. Silahkan berikan kritik maupun saran di kolom komentar agar saya bisa terus memberikan artikel-artikel menarik dan juga bermanfaat.

Juga komentar-komentar saran dan kritik agan adalah motivasi saya agar terus bisa mengembangkan website ini menjadi lebih baik kedepannya. Saya pamit undur diri dan sampai berjumpa di artikel selanjutnya ya!.

Posting Komentar untuk "Tips Untuk Mentranslate Sebuah Dokumen Agar Lebih Akurat"