4 Resiko yang Akan Terjadi Ketika Menginstall Aplikasi Mod di Smartphone
4 Resiko yang Akan Terjadi Ketika Menginstall Aplikasi Mod di Smartphone - Sebagai pengguna smartphone seperti Android dan Ios, tentunya kita sudah tidak asing lagi dengan yang namanya "aplikasi". Yap, aplikasi adalah sebuah program yang dibuat untuk melakukan suatu tugas khusus.
Tentu maksud dari pengertian dari aplikasi tersebut adalah, aplikasi ini memang memiliki tujuan dan tugasnya masing-masing. Ada aplikasi yang dibuat untuk mengakses media sosial seperti Facebook, Twitter, Path, Line, Whatsapp, dsb.
Ada juga aplikasi yang dibuat untuk mengakses email yang masuk seperti aplikasi buatan Google yaitu Gmail. Ada juga aplikasi yang tujuannya untuk bersenang-senang seperti aplikasi game, aplikasi pemutar musik/lagu, dan aplikasi untuk menonton video seperti Youtube, dsb.
Namun, ada beberapa aplikasi yang memang harus kita beli terlebih dahulu menggunakan uang asli, biasanya hal ini paling sering terjadi di platform Ios buatan Apple. Tapi di Android pun juga cukup banyak aplikasi yang berbayar.
Atau bukan hanya aplikasinya saja, namun konten didalam aplikasi tersebut ada juga yang perlu kita bayar untuk bisa mengaksesnya. Hal ini sering terjadi, karena memang sang pembuat aplikasi pun juga ingin mendapatkan "penghasilan" dari aplikasi yang ia buat.
Akan tetapi justru dari situlah banyak muncul aplikasi-aplikasi Mod (atau modifikasi) yang telah diubah sedemikian rupa oleh seseorang agar bisa menjalankan suatu perintah tanpa harus kita membayarnya terlebih dahulu.
Dan hal ini cukup banyak terjadi oleh user smartphone android. Begitu banyak sudah aplikasi-aplikasi Mod yang beredar di internet dan dapat kita install di smartphone android kita. Akan tetapi agan-agan tau tidak apa resikonya ketika kita menginstall aplikasi Mod tersebut?.
Oleh sebab itu, pada kesempatan kali ini saya akan memberikan beberapa informasi mengenai resiko yang mungkin saja akan terjadi kepada agan-agan ketika menginstall aplikasi Mod di smartphone android agan-agan semua. Oke tanpa perlu banyak basa-basi lagi berikut pembahasannya.
4 Resiko yang Akan Terjadi Ketika Menginstall Aplikasi Mod di Smartphone
1. Rentan Terkena Virus
Yang pertama-tama ialah smartphone agan akan lebih rentan terkena virus. Di beberapa aplikasi Mod (bahkan kebanyakan dari aplikasi Mod) mengandung virus yang tanpa kita sadari masuk kedalam smartphone kita.
Virus yang dibawa biasanya adalah virus yang dapat menginstall aplikasi lainnya tanpa kita sadari, jadi tiba-tiba di smartphone agan ada aplikasi yang tidak agan kenal dan terinstall. Bahkan lebih parahnya lagi, terkadang ada aplikasi yang tidak dapat kita uninstall.
Atau bisa lebih parah lagi adalah, smartphone agan-agan akan macet dan lag parah yang membuat smartphone menjadi sangat panas dan tiba-tiba mati total. Jika sudah begini, biasanya agan-agan harus menginstall ulang firmware smartphone agan agar virus benar-benar hilang.
2. Data Pribadi yang Bisa Saja Dicuri
Yang kedua ialah data pribadi yang bisa saja dicuri tanpa kita sadari. Ini juga menyambung kepada point nomor satu ya, karena bisa saja ada virus yang mengambil data-data pribadi kita seperti foto dan video di memori smartphone kita, atau suara, dsb.
Oleh karena itu, memang ada baiknya kita perhatikan dalam perizinan sebuah aplikasi sebelum menginstallnya. Karena biasanya akan muncul perizinan apa saja yang akan dibaca dan diambil oleh aplikasi tersebut ketika hendak diinstall.
3. Akun yang Bisa Saja Diblokir atau Dibanned
Yang selanjutnya adalah akun yang bisa saja diblokir atau bahkan dibanned!. Jika aplikasi Mod tersebut memang membutuhkan koneksi internet untuk menjalankannya, biasanya hal ini akan langsung terdeteksi oleh pihak developer aplikasi bahwa agan memakai aplikasi non resmi dan juga berbahaya.
Oleh karena itu bisa saja akun Google atau akun-akun tertentu bisa di blokir atau bahkan dibanned secara permanen karena agan dinilai akan melakukan sesuatu hal yang bersifat curang dan dapat merugikan orang lain.
4. Banyak sekali Iklan Mengganggu
Dan yang terakhir adalah banyaknya iklan yang mengganggu kita ketika hendak menggunakan aplikasi tersebut. Karena seseorang yang memodifikasi aplikasi tersebut juga ingin mendapatkan pendapatan dari aplikasi yang telah ia modifikasi.
Oleh karena itu ia memasukkan berbagai macam iklan yang bisa saja sangat mengganggu kita ketika menggunakan aplikasi tersebut, solusinya adalah biasanya agan jangan menyalakan koneksi internet ketika menggunakan aplikasi tersebut (jika memang aplikasinya berjalan secara offline).
Penutup
Oke sekian dulu untuk artikel kali ini semoga bermanfaat bagi agan-agan semua. Silahkan berikan kritik maupun saran di kolom komentar agar saya bisa terus memberikan artikel-artikel menarik dan juga bermanfaat.
Setiap Komentar saran dan kritik dari agan adalah motivasi saya agar terus bisa mengembangkan website ini menjadi lebih baik kedepannya. Saya pamit undur diri dan sampai berjumpa di artikel selanjutnya ya!.
Posting Komentar untuk "4 Resiko yang Akan Terjadi Ketika Menginstall Aplikasi Mod di Smartphone"
Posting Komentar